3 min dibaca
02 Jan
02Jan

#TransafePerduli #BanjirJakarta2020 #CSRTransafeDharmaPersada


Banjir Jabodetabek 2020 dianggap salah satu yang yang paling parah karena curah hujan yang sangat tinggi. Ratusan orang di jabodetabek terdampak banjir. Sebagian mengungsi dan sebagian bertahan di rumahnya masing masing karena terisolasi, sebagian lagi tidak bisa beraktifitas karena akses keluar tergenang air hingga setinggi dada orang dewasa.Bahkan dari beberapa info, tercatat puluhan orang meninggal terkena dampak dari banjir ini.  


PT. Transafe Dharma Persada Group (Transafe Indonesia, TransWISH Indonesia, LSP Transafe) sebagai perusahaan yang perduli kepada kemanusiaan pada hari ini Kamis, 2 Januari 2020 menyerahkan donasi CSR (Corporate Social Responsibility) kepada korban banjir 2020 di daerah Bukit Duri. Di sekitar Depo KRL Manggarai. Daerah ini adalah salah satu yang terparah ketinggian banjirnya.

Bantuan Berupa puluhan box berisi nasi bungkus, roti, air minum dan bantuan lain diserahkan langsung oleh Direktur Transafe Dharma Persada Group di lokasi.Turut hadir Capt. Djemmy mewakili Operation dan GA serta Bapak Luki dari LSP Transafe. Turut hadir juga para department leader, koordinator dan supervisor yang ada di Transafe Jakarta.

Teguh D.B., Presiden Direktur Transafe Dharma Persada mengatakan: "Lokasi Banjir ini dekat dengan kantor pusat kami. Beberapa karyawan kami termasuk menjadi korban terdampak banjir di tempat tinggal masing masing. Alhamdulillahnya, tempat tinggal staf kami di dekat sini tidak ada yang terdampak.”

“Kami berharap program ini meringankan beban bagi para penerima manfaat. Kami percaya, daripada hanya nyinyir, sekecil apa pun kontribusi kita, sangat berarti bagi mereka yang membutuhkan". Ujarnya sambil menutup wawancara setelah meeting.




Persiapan Donasi


Acara ini dimulai dengan pertemuan singkat di pagi hari untuk menentukan lokasi bantuan dan apa saja yang akan dibantu. Segera tim Transafe seperti Ria (LSP Transafe), Abi, Ghifari (TransWISH Indonesia), Hadi, Sanusi dan Pratama pergi membeli kebutuhan yang akan dibeli. Lalu dengan dikomandani Capt Djemmy dan dibantu Dilla, Fany, Monika, Dita, Isya, Amel serta Tim lainnya membagi ke dalam Plastik sesuai jatahnya masing masing. Puluhan dus bekas air mineral digunakan sebagai tempat mengangkat donasi tersebut.







Pukul 15.00, tim berangkat ke lokasi yang sudah ditentukan dengan Menggunakan 3 Mobil dan beberapa motor.

Sampai di lokasi, rombongan tim kesulitan mendekati posko utama di RT terdekat. Setelah mendapat persetujuan dari Ketua RT setempat dan seorang polisi yang bertugas, rombongan dapat dikawal masuk mendekati lokasi posko. Sekitar 50 meter dari posko perjalanan kembali terhenti dikarenakan lokasi yang aksesnya terbatas.

Mobil komando dan pengawal belakang serta rombongan motor terpaksa berhenti. Sementara mobil berisi donasi dikawal Pak Polisi berhasil menembus hingga ke posko dengan susah payah karena kondisi jalan berlumpur tinggi dan barang warga masih berserakan.



Dengan Berjalan kaki, rombongan lalu meneruskan ke arah posko. Rombongan berjalan perlahan agar tidak terpeleset lumpur, masuk ke genangan air/selokan yang tidak terlihat di beberapa tempat ataupun secara tidak sengaja menginjak dan merusak barang warga yang masih berserakan di jalanan menuju posko.

Rombongan diterima dua orang RT setempat yang baru mendirikan posko darurat untuk warganya.



Setelah menjelaskan maksud dan tujuan donasi ini, dilanjutkan dengan penyerahan donasi secara simbolik oleh Direktur Transafe. Team Transafe lalu menurunkan dus bantuan dan donasi dibantu oleh beberapa warga setempat.




Kami berharap walaupun kecil, kegiatan kami ini menjadi bantuan bagi penerima yang tedampak. Buat kami, urusan Transafe Dharma Persada Bukan Hanya bisnis namun juga social. Bukan hanya membantu masyarakat kerja Indonesia dalam membantu memberikan pelatihan, konsultasi/sertifikasi yang bermutu. Namun juga bersifat social dalam bentuk bantuan dan donasi langsung ke masyarakat yang membutuhkan.





Epilog

Ini bukan kali pertama PT. Transafe Dharma Persada Group melaksanakan program kemanusiaan / CSR. Sebelumnya, PT. Transafe Dharma Persada Group juga terlibat berbagai program CSR seperti donasi ke panti asuhan, pembagian parcel lebaran, kurban ke daerah terpencil, pemberian bantuan kepada yang membutuhkan dan sebagainya.

Mungkin ini juga yang membuat Transafe Dharma Persada Group diganjar Penghargaan sebagai The Most Reputable Training and Consulting Company Tahun 2019 Kemarin.




Fakta Banjir Jakarta 2020


  • Data dari Badan Nasional Penanggulangan Bencana pada Kamis (2/1) menyebutkan 16 orang korban meninggal termasuk delapan orang di DKI Jakarta, satu orang di Kota Bekasi, tiga orang di Kota Depok, satu orang di Kota Bogor, satu orang di Kabupaten Bogor, satu orang di Kota Tangerang, dan satu orang di Tangerang Selatan.
  • Salah seorang korban di Jakarta termasuk seorang remaja pria berusia 16 tahun karena tersengat listrik di Kemayoran dan tiga lainnya karena kedinginan, kata BNPB.
  • Akibat banjir, tercatat 31.323 warga yang berasal dari 158 kelurahan, mengungsi karena rumahnya terendam banjir. Banjir tak hanya merendam permukiman warga, tetapi juga jalan-jalan protokol Jakarta.
  • Sejumlah transportasi umum mulai dari transjakarta, KRL, hingga penerbangan di bandara Halim Perdanakusuma juga terpaksa dibatalkan akibat rendaman banjir.
  • Perjalanan kereta rel listrik (KRL) juga terganggu akibat rel yang digenangi banjir.





CSR PT. Transafe Dharma Persada Group Lainnya.


  1. Donasi Korban Kebakaran Manggarai
  2. Dokumentasi CSR PT. Transafe Dharma Persada 2019
  3. CSR Ramadhan 2016 Transafe Dharma Persada
  4. CSR Qurban 2018 Transafe Dharma Persada


Rilis CSR ini dapat dilihat juga di:

Prlog




Sumber Sumber

https://www.bbc.com/indonesia/indonesia-50962493

https://megapolitan.kompas.com/read/2020/01/02/09400721/benarkah-banjir-jakarta-tahun-2020-adalah-yang-terparah?page=all

Komentar
* Email tidak akan dipublikasikan di situs web.
I BUILT MY SITE FOR FREE USING